Dua Tahun Tak Ada Keberangkatan, Kemenag Mura Masih Tetap Buka Pendaftaran Haji

16 Likes Comment

Musi Rawas, linknews.co.id – sejak pemerintah Kerajaan Arab Saudi secara resmi mengumumkan, bahwa pelaksanaan haji 2021 hanya terbatas domestik wilayah Arab Saudi. Untuk kedua kalinya, semenjak pandemi covid-19, Jamaah haji asal Indonesia dipastikan tidak bisa menunaikan rukun Islam ke 5 tahun 2021ini.

Meski dipastikan tidak ada keberangkatan semenjak tahun 2020 lalu, Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Musi Rawas tetap membuka dan melayani pendaftaran jamaah haji, tercatat hingga saat ini pendaftar sudah 4.074 orang.

Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Musi Rawas, Hermadi mengatakan, calon jamaah haji yang tidak berangkat tahun lalu ataupun tahun ini, apabila tahun depan ada kuota keberangkatan untuk Indonesia. Dipastikan peserta calon jamaah yang masuk daftar tunggu, tidak ada yang berubah dan tidak ada penambahan kuota keberangkatan untuk provinsi Sumatera Selatan.

Baca juga:  Banyak Ungkap Kasus Korupsi Di Sumsel, Alimassum Apresiasi Kinerja KPK

“Untuk kuota haji keseluruhan di wilayah provinsi Sumatera Selatan ada 6.000 kuota. Lantas, apabila banyak yang mendaftar di Musi Rawas, berarti yang berangkat nanti banyak dari Musi Rawas,” kata Hermadi, ketika diwawancarai diruang kerjanya, dikantor Kemenag Kabupaten Musi Rawas, Jum’at (11/06).

Lebih lanjut, Hermadi mengungkapkan sampai saat ini, pihak Kemenag Musi Rawas, setiap harinya masih membuka pelayanan informasi dan pendaftaran haji secara langsung dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Akan tetapi setiap pendaftaran jamaah haji, tetap waiting list (menunggu dan antri ).

“Kami masih membuka pelayanan. Setiap harinya ada saja yang berdatangan untuk mendaftar, pasti ada saja yang datang walaupun mereka waiting list,” ungkap Hermadi

Baca juga:  Atlet Senam Mura Terus Tambah Perolehan Medali

Menurutnya, mereka yang sudah mendaftar diperkirakan menunggu hingga 21 tahun mendatang. Makanya mereka yang batal tahun ini tidak mau ngambil dananya. Karena apabila diambil semuanya, mereka nantinya yang mau haji akan sama dengan daftar ulang.

“Apabila mengulang lagi, tentunya waiting list mereka lebih lama lagi antriannya untuk berangkat haji. Untuk calon jamaah haji yang sudah masuk jadwal keberangkatan pada tahun 2021, diharapkan dapat menjaga kesehatan. Dan tetap menerapkan prokes dalam kehidupan sehari- hari, agar terhindar dari paparan virus covid-19,” pungkas Hermadi.( Novian/Yaser Fahmi).

You might like

About the Author: Admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *