Nobar Piala Dunia di DPC PBB Linggau Aja

28 Likes Comment

Lubuklinggau, LINKNEWS – Gelaran piala dunia Qatar 2022 bakal dimulai besok, Minggu (20/11/2022). Pesta sepak bola terakbar yang bakal berakhir hingga 18 Desember 2022 mendatang, tentu menjadi daya tarik besar bagi pecinta sepak bola.

Guna memfasilitasi animo masyarakat dalam menyaksikan seluruh fase babak di piala dunia Qatar 2022, Dewan Pimpinan Cabang Partai Bulan Bintang (DPC PBB) Kota Lubuklinggau menggelar nonton bareng yang dimulai sejak babak pembukaan piala dunia Qatar besok.

“Ini juga untuk mendekatkan peran dan fungsi partai kepada masyarakat. Jadi kami mengundang seluruh warga yang ingin nonton bareng, silahkan ke markas besar PBB Kota Lubuklinggau,” ujar Tomi Mafinal, Ketua DPC PBB Kota Lubuklinggau, Sabtu (19/11/2022).

Baca juga:  Tim Renang Mura, Naik Podium Lagi

Sekretariat DPC PBB Kota Lubuklinggau yang berada di Jalan Garuda Dempo Kelurahan Keputraan ini, akan terus menyiarkan piala dunia Qatar 2022 sampai babak final mendatang.

“Nanti dari DPC PBB juga menyiapkan minuman hangat, seperti kopi atau teh. Yang jelas kita utamakan kebersamaannya,” kata Tomi.

Berikut jadwal piala dunia Qatar 2022 yang dilansir dari Kompas Bola :

You might like

About the Author: Admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *